Dadar daun mengkudu, aduk:
- 3 butir telur ayam
- 3 lembar daun mengkudu muda, rebus, haluskan
- 1 sdm bawang putih goreng, haluskan
- 1 sdm bawang merah goreng, haluskan
- 800 g nasi putih
- 10 lembar daun mengkudu muda, iris tipis
- Minyak, untuk menumis
- 4 lembar pucuk daun mengkudu muda, rebus
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm jahe, kupas
- 4 cm kunyit, kupas
- 1½ cm jari kencur, kupas
- 1 buah lempuyang
- 1½ sdt garam
- ½ sdt terasi, bakar
- Ikan asin gabus goreng
- Dadar: Panaskan ½ sdm minyak sayur, tuang 1 sendok sayur adonan. Masak menjadi dadar gulung. Ulangi hingga habis. Sisihkan.
- Nasi: Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan nasi, daun mengkudu, aduk rata. Angkat. Sajikan disertai pelengkap.
Sumber : Femina.co.id
0 komentar:
Posting Komentar